Ada beberapa cara meningkatkan performa laptop yang sangat wajib untuk diterapkan, apalagi jika laptop sudah berumur. Terkadang laptop yang sudah lama digunakan pastinya akan memunculkan masalah seperti menjadi lemot, baterai cepat habis, dan lain sebagainya.
Nah, dari masalah tersebut tentunya menjadi sangat merepotkan bukan? Maka dari itu, berikut ini ada beberapa cara untuk meningkatkan performa pada laptop.
Ragam Cara Meningkatkan Performa Laptop
Laptop saat ini menjadi perangkat yang paling penting untuk sebagian orang. Tak hanya untuk pekerjaan, melainkan para pelajar pun turut menggunakan perangkat tersebut. Untuk itu, setiap pengguna tentunya harus merawat laptop supaya performanya tetap bagus ketika digunakan.
Nah, berikut ini macam-macam cara meningkatkan performa laptop yang bisa kamu lakukan.
1. Rajin Bersihkan Laptop
Kotoran atau debu-debu yang menempel, tentunya akan membuat laptop menjadi sering panas. Nah, pengguna sebaiknya selalu rutin membersihkan debu-debu tersebut dengan perlahan.
Untuk membersihkan laptop tidak hanya pada keyboard maupun layarnya saja, melainkan juga perlu membersihkan bagian terdalam dengan cara membukanya. Pastikan ketika membersihkan bagian dalam harus selalu berhati-hati supaya tidak merusak komponen.
2. Uninstall Semua yang Sudah Tidak Diperlukan
Cara meningkatkan performa laptop berikutnya kamu perlu menguninstall semua yang sudah tidak diperlukan. Hal yang perlu kamu uninstall yaitu seperti aplikasi yang sudah tidak digunakan. Dengan melakukan hal tersebut, tentunya akan menambah ruang penyimpanan pada laptop sehingga kinerja akan meningkat.
3. Delete File yang Tidak Diperlukan
Selain menguninstall aplikasi, kamu juga perlu menghapus semua file yang sudah tidak digunakan. Karena file yang menumpuk juga akan membebankan ruang penyimpanan dan akan membuat kinerja laptop kamu menurun.
4. Cleanup System Files
Terkadang ada banyak sekali system file yang terdapat pada laptop yang sudah menumpuk. Nah, file-file tersebut sebenarnya hanya file sampah yang membuat penyimpanan pada laptop menjadi penuh.
Maka dari itu, kamu perlu membersihkan system file tersebut untuk mengurangi beban penyimpanan. Untuk caranya juga cukup mudah, kamu hanya perlu pergi ke Drive, lalu klik “Properties”, setelah itu klik “Disk Cleanup”. Nah, metode tersebut dapat kamu lakukan secara berulang sesuai dengan jumlah system file laptop.
5. Tambah Kapasitas RAM
Menambah kapasitas RAM juga menjadi salah satu cara meningkatkan performa laptop yang paling efektif. Karena biasanya RAM yang terlalu kecil juga menjadi penyebab laptop kamu sering lemot dan kinerjanya tidak maksimal.
Maka dari itu, kamu perlu menambah kapasitas RAM pada laptop kamu. Jika kamu tidak dapat memasang RAM tersebut, sebaiknya meminta bantuan kepada orang yang lebih paham.
6. Mengganti Harddisk Ke SSD
Metode mengganti Harddisk ke SSD menjadi salah satu perubahan yang sangat besar untuk meningkatkan performa pada laptop. Hal itu karena perangkat SSD akan membuat laptop kamu bekerja lebih cepat, misalnya saat booting, shutting down, serta dalam membuka aplikasi. Sehingga penggunaan SSD ini terbilang sangat berpengaruh pada laptop.
7. Lakukan Defragment Pada Drive
Defragment merupakan proses menata ulang blok pada file yang ada di dalam HDD supaya menjadi rapi kembali. Nah, apabila blok pada file tertata dengan rapi, maka akan memudahkan kamu dalam mencari sebuah file. Selain itu, juga akan memperlancar sistem kerja pada laptop.
8. Disable Startup yang Sudah Diperlukan
Cara meningkatkan performa laptop berikutnya dengan melakukan metode Disable StartUp yang tidak diperlukan. Terkadang laptop terasa lambat ketika dihidupkan itu terjadi karena banyak program yang telah berjalan sejak awal laptop dioperasikan. Maka dari itu, kamu perlu melakukan disable program-program tersebut supaya kinerjanya menjadi bagus kembali.
9. Gunakan Anti Virus
Laptop yang sering lemot atau bahkan hang seringkali disebabkan oleh virus yang menumpuk. Maka dari itu kamu perlu menggunakan anti virus supaya laptop kamu tetap aman, dan data-data pada laptop tidak hilang. Namun perlu kamu perhatikan juga, selalu gunakan anti virus yang telah resmi supaya lebih efektif dan aman untuk digunakan.
Nah, itulah berbagai cara meningkatkan performa laptop yang dapat kamu terapkan dari rumah. Dengan begitu, pastinya kamu akan terhindar dari masalah laptop lemot, ngehang, dan lain sebagainya.