5 Alasan Bisnismu Butuh Desain Logo Profesional, Simak No 2!

5 Alasan Bisnismu Butuh Desain Logo Profesional

Desain Logo Profesional – Nama, logo dan slogan merupakan tiga elemen yang memberikan identitas pada sebuah bisnis apakah itu bisnis baru atau yang sudah eksis sebelumnya. Jika slogan merupakan bentuk verbal dari logo maka logo merupakan visualisasi dari bisnis kamu. pilar kedua yang merupakan identitas dari bisnis kamu adalah sebuah logo.

Memang bukan merupakan sebuah kewajiban bagi setiap bisnis untuk memiliki logo namun jika kamu ingin membangun karakter dan identitas bisnis yang baik, maka desain logo merupakan salah satu cara untuk mewujudkannya. Desain logo sebuah bisnis harus merupakan sebuah gambaran yang mewakili identitas bisnis atau perusahaan. memiliki desain logo yang baik merupakan kesan pertama mengenai bisnis kamu kepada klien potensial.

Desain logo yang profesional dan berkualitas amatlah penting untuk membedakan bisnis kamu dari bisnis lainnya serta memberikan bisnis kamu identitas yang unik. Jika logo kamu mirip dengan logo bisnis lainnya maka bagaimana customer bisa mengingatnya? berikut lima alasan mengapa setiap bisnis membutuhkan desain logo profesional yang berkualitas tinggi.

1. Desain Logo Akan Membuat Bisnismu Terlihat Profesional

Bisnis kamu akan terlihat amat profesional di mata customer dengan desain logo yang berkualitas, unik, menarik serta mudah diingat. Desain logo yang baik memberikan kesan profesionalitas dimata customer kamu dan tentunya juga menarik bagi calom customer lainnya. Jika kamu berhasil membuat bisnismu terlihat profesional melalui desain logo, maka itu artinya kamu telah melakukan suatu pencapaian yang besar dalam bisnis.

2. Desain Logo yang Berkualitas Akan Membuat Bisnismu Menonjol ditengah Kompetisi

Saat ini kompetisi untuk bisa meraih customer dan target market amatlah sulit. Kamu akan berkompetisi dengan bisnis lainnya untuk bisa memenangkan hati customer. Desain logo yang baik membuat kamu menonjol ketimbang perusahaan atau bisnis lainnya. Dengan membedakan diri kamu dari bisnis lainnya merupakan hal utama untuk bisa meraih customer dan membawa kesuksesan pada bisnis kamu sendiri.

READ  10 Peluang Usaha Online dengan Modal Kecil yang Prospek

3. Desain Logo yang Bagus Bisa Menarik Customer Baru

Desain logo yang terlihat profesional yang mudah diingat bisa menjadi inspirasi bagi orang-orang yang telah membeli produk kamu atau memakai jasa layanan perusahaanmu. Jika calon customer kamu melihat logo bisnismu untuk pertama kalinya dan mereka merasa percaya maka tentu ini akan menarik pelanggan baru untuk kamu. Jika desain logo kamu berhasil menanamkan kepercayaan di benak mereka maka mereka akan memilihmu ketimbang bisnis lainnya.

4. Desain Logo yang Bagus Bisa Membuat Orang Mengingatmu

Terkadang orang sulit mengingat kata-kata atau nama namun image dari sebuah logo bisa dengan mudah melekat di ingatan seseorang terlebih lagi jika desain logo tersebut unik, menarik, eye catching dan berkualitas. Tentu kamu ingin diingat oleh customer dan membuat mereka kembali padamu dan desain logo yang baik merupakan salah satu cara untuk mencapai hal tersebut.

5. Desain Logo yang Baik Memberikan Visualisasi untuk Bisnismu

Desain logo profesional dan baik akan memberikan visualisasi untuk brand kamu dan tentunya hal itu akan tertanam dalam benak orang yang melihatnya. Visualisasi ini merupakan kunci untuk menarik perhatian customer baru dan tentunya membuat customer kamu tetap loyal.

Hal yang perlu dipahami bagi setiap pemilik bisnis adalah desain logo yang baik merupakan elemen penting untuk membangun kesuksesan sebuah bisnis. Desain logo dan reputasi yang baik sulit untuk ditiru orang.

Jika kamu ingin membuat desain logo untuk bisnismu maka sebaiknya kamu harus mempertimbangkan dengan seksama untuk memakai jasa desain profesional yang bisa memberikan desain logo terbaik untuk kebutuhan bisnismu.

Baca juga: Jadikan Blog Bisnis Sebagai Penunjang Kegiatan Marketing

READ  Cara Mengaktifkan Dark Mode di Windows 11

Tools Online Membuat Logo

Saat ini banyak tolls online gratis yang memfasilitasi Anda untuk membuat logo. Dngan tools-tools online ini Anda dapat mempraktekkan secara langsung pembuatan logo brand profesional. Simak beberapa rekomendasi berikut ini.

Logo Maker

Rekomendasi tools yang dapat Anda gunakan untuk membuat logo adalah Logo Maker. Tools ini memiliki fungsi utama untuk membuat desain logo profesional dengan mudah dan cepat. Biasanya para online shop menggunakan Logo Maker untuk proses pembuatan logo.

Logo Maker ini dilengkapi dengan fitur seperti templates, theme, font, dan teks editing profesional. Namun Logo Maker ini mempunyai kelemahan pada fiturnya. Tidak semua fitur yang terdapat pada Logo maker dapat Anda akses secara gratis.

Sehingga, Anda perlu mengeluarkan biaya untuk berlangganan serta menikmati fitur premium.

PixelLab

Rekomendasi tools online yang dapat Anda gunakan untuk membuat logo adalah menggunakan PixelLab. PixelLab merupakan aplikasi yang populer di kalangan desainer dan pecinta seni dengan berbasis Smartphone.

Lebih dari 50 juta orang menggunakan PixelLab ini. Untuk membantu dalam pekerjaan saat mendesain logo, aplikasi ini memiliki fitur-fitur menarik. PixelLab memiliki fitur serbaguna antara lain Regular Effect, Draw, 3D Text, Color, Edit Image, dan lain sebagainya.

Canva

Canva merupakan aplikasi yang sangat populer di seluruh penjuru dunia. Buktinya lebih dari 100 juta orang menggunakan aplikasi ini. Dengan banyaknya minat masyarakat yang menggunakan Canva sebagai aplikasi desain logo profesional.

Desain User Interface yang terdapat pada Canva sangat responsif sehingga bisa Anda gunakan di desktop atau mobile. Kelebihan aplikasi Canva ini adalah mudah dalam penggunaannya. Anda dapat mendaftar melalui Facebook atau akun email secara gratis.

READ  5 Cara Agar Blog Banyak Pengunjungnya, Cek Disini!

Fitur serta layanan yang terdapat pada Canva tergolong lengkap meliputi font, template, tema, dan stiker yang dapat Anda akses secara gratis.

Tips Membuat Logo Profesional

Ada beberapa tips yang dapat Anda lakukan saat membuat desain logo. Seperti menciptakan logo dengan desain yang sederhana agar mudah diingat oleh konsumen. Selain itu, Anda juga harus memperhatikan pilihan warna pada logo agar tidak terkesan norak.

Sebaiknya Anda memilih warna netral atau warna primer untuk desain logo profesional. Sebab dengan warna-warna tersebut akan menghasilkan kombinasi yang simpel dan mudah untuk diingat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *